ok mulai ya.

Aku mau cerita dikit ni tentang masa transisi dari seorang SISWI menjadi Seorang MAHASISWI.
Kesibukan untuk mencari tempat atau perguruan tinggi untuk melanjutkan pendidikan dimulai saat awal semester 2 kelas XII. berbagai tawaran atau undangan dari beberapa PTS dan PTN udah mulai masuk kesekolah ku. Kalo ga salah awal februari aku dan temen-temen satu SMA mulai sibuk dengan SNMPTN Undangan. Jujur ya aku saat itu bingung mau pilih PTN apa dan Jurusan apa, tapi berkat dorongan orang tua, temen-temen, dan para guru akhirnya aku memutuskan untuk fokus pada SATU JURUSAN. udah mantap dengan jurusan ke galau an untuk memilih PTN mulai datang. Banyak masukan dari berbagai pihak ada yang nyuruh kesanalah kesitulah kesinilah dan sebagainya deh.
karena waktu pendaftaran SNMPTN undangan udah semakin dekat waktu itu aku udah diskusi sama orang tua ku untuk milih PTN, dan pilihan itu jatuh pada UNS dan UNILA. Saat pendaftaran Undangan kita dikasih kesempatan untuk memilih 2 PTN yang masing-masing masing PTN boleh milih 2 jurusan. Tapi aku hanya ngisi 1 jurusan pada masing-masing PTN yang kupilih yaitu kedokteran UNS dan kedokteran UNILA. sejak pendaftaran undangan itu aku mulai jatuh cinta (cie cie) dengan UNS, saat it aku pengen kali masuk sana. itu waktu aku pendaftaran undangan, selaang beberapa minggu aku juga coba untuk daftar ke PTS yaitu UII dengan jurusan yang sama juga.
Selain daftar di PTN dan PTS, aku juga mencoba peruntungan di PTK (perguruan tinggi kedinasan). waktu itu aku coba ikut STIS, tapi malangnya nasib ku saat aku liat pengumuman lewat internet ternyata nomer urutku ga ada. :(
oh ya balik lagi, pengumuman di UII akhirnya keluar, tapi sayangnya aku gagal dengan jurusan yang ku nginkan, aku lulus dipilihan kedua tapi Alahamdulillah aku masih bisa lulus, tapi jurusan itu ga aku ambil. setelah menunggu beberapa bulan akhirnya pengumuman undangan itu keluar, aku ingat 26 Mei 2012 pukul 17.30 aku dapat kabar dari teman ku kalo pengumuman undangan udah keluar, semakin berdetak lah jantung ini. Ternyata aku gagal di jalur Undangan ini, berat waktu itu untuk menerimanya tapi apa mau dikata semuanya udah terjadi, tinggal menatap apa yang ada di depan. aku berusaha bangkit dari keterpurukan.
SNMPTN undangan berlalu, ku coba di SNMPTN tertulis dengan niat yang sama lagi lagi aku memilih UNS jurusan kedokteran dan IPB jurusan ilmu gizi. lagi lagi untuk yang kedua kalinya aku gagal di SNMPTN tertulis, ya ALLAH sangaat saangaaat terpukul dengan kenyataan itu. aku coba lagi untuk bangkit dari keterpurukan. denagan beberapa kegagalan itu makin menguatkan tekad ku untuk dapat melanjutkan pendidikan dengan jurusan KEDOKTERAN. Aku pun mendaftar lagi ke UNS jalur Swadana , untuk yang ketiga kalinya ku tetep aja gagal disana, ya mungkin memang bukan jodoh ku untuk bisa kuliah disana. pupus sudah impian ku untuk kuliah disana.
Tes selanjutnya yang aku ikuti adalah SIMAK UI, dengan tetap mememilih jurusan itu, untuk yang kesekian kali nya aku tetep aja gagal disana. aku sudah mulai putus asa untuk mendapatkan jurusan itu. aku pun akhirnya mecoba untuk mendaftar di beberapa PTS dengan jurusan yang berbeda yaitu TEKNIK ELEKTRO. Alhamdulillah aku diterima.
Tapi sebelum itu aku juga mengikuti tes UMBPT dengan memilih USU jurusan kedokteran. Daaaaaannnnn tanggal 31 Juli 2012, keluarlah pengumuman UMBPT dengan perasaan yang setengah takut, aku pun mengakses website UMBPT untuk melihat hasilnya, setelah ke ketikan nomor peserta ku, maka punculah halaman pengumuman. dari halaman itu tulisan yang pertama kali aku lihat adalah nama ku SOFYA AZHARNI dan ada lagi tulisan PENDIDIKAN DOKTER-Universitas Sumatra Utara. mulai lah pikiran-pikiran itu masuk ke otak ku. Aku pun membaca halaman itu dari awal dan aku pun membaca tulisan SELAMAT SOFYA AZHARNI ANDA TERMASUK DALAM DAFTAR YANG DI TERIMA DI PENDIDIKAN DOKTER UNIVERSITAS SUMATERA UTARA. ALHAMDULILLAH Allahuakbar sontak aku pun terdiam dengan memperhatikan layar laptopku, aku masih tak percaya ku baca lagi untuk menyakinkan bahwa kau ga salah baca, saat pengumuman itu aku tinggal di kosan kakak, sementara kakaku saat itu lagi didapur untuk mempersiapkan makan untuk kami sahur. aku pun berlari kegirangan menemuinya dan mengatarakan "Wa aku lulus". aku pun segera menelpon kedua orang tua ku untuk menceritakan keberhasilan itu, air mata pun tak mampu lagi ku bendung, dan tumpah saat aku mengabarkan ini pada ibuku. sungguh sebuah hasil yang tak mampu untuk ku ungkapkan dengan kata-kata.
Itulah sedikit cerita tentang pengalaman ku untuk menjadi seorang MAHASISWI bukan niat ku untuk menyombongkan diri, tapi disini aku ingin berbagi kisah dimana dalam kehidupan itu memang ada kala nya kita untuk gagal, namun kegagalan itulah yang membuat kita semakin semangat untuk menraihnya. Jangan pernah takut untuk bermimpi karena mimpi itulah yang pada suatu saat nanti akan membuat kita bahagia. Dan jangan pernah putus asa dan berhenti ditengah jalan untuk meraih mimpi karena pada akhirnya ALLAH pasti memberikan jalan yang terbaik untuk kita. dengan berbagai kegagalan yang ku alamai, itu menjadi sebuah pelajaran hidup yang sangat berharga bagi ku karena dari situ aku belajar arti sebuah PERJUANGAN HIDUP yang sebenarnya dalam menggapai sesuatu. semoga tulisan ku ini bermanfaat untuk kita semua ^-^.